BEIJING, 25 Januari (Xinhua) – China telah merilis SpaceOS III, sistem operasi (operating system/OS) generasi baru untuk wahana antariksa.
Dikembangkan oleh Institut Teknik Kendali Beijing di bawah naungan Akademi Teknologi Antariksa China (China Academy of Space Technology/CAST), sistem operasi ini memiliki hak kekayaan intelektual independen. Versi SpaceOS sebelumnya telah digunakan di lebih dari 300 wahana antariksa.
Menurut pengembang SpaceOS, sistem tersebut memiliki keandalan dan keamanan yang luar biasa. Sistem operasi itu dapat memenuhi berbagai persyaratan penerbangan luar angkasa berawak, komunikasi satelit, eksplorasi ruang angkasa dalam, dan konstelasi satelit.
Institut Teknik Kendali Beijing mulai mengembangkan SpaceOS pada 1970-an. OS tersebut kali pertama digunakan pada 2006 di sebuah satelit dari platform satelit komunikasi Dongfanghong-4. Pada 2013, SpaceOS II digunakan di wahana antariksa Bulan Chang’e-3. [Xinhua]