HONG KONG – Tanah Bulan yang dibawa pulang ke Bumi oleh misi Bulan China dipamerkan di Hong Kong pada Sabtu (26/6). Saat ini sampel tersebut dipamerkan di Hong Kong Convention and Exhibition Center.
Sampel tanah itu diambil dari permukaan Bulan pada Desember 2020 oleh wahana penjelajah Bulan Chang’e-5, sampel Bulan pertama yang dibawa pulang ke Bumi dalam lebih dari 40 tahun. Wahana tersebut kembali ke Bumi dengan membawa 1.731 gram sampel tanah Bulan.
Pameran yang dibuka untuk umum dari 27 Juni hingga 9 Juli ini juga menampilkan berbagai benda dan artikel ilmuwan China dalam 100 tahun terakhir untuk menampilkan kisah inspiratif mereka.
CARRIE LAM, Kepala Eksekutif SAR Hong Kong : Hong Kong dapat memberikan kontribusi baru terhadap teknologi ruang angkasa nasional, sebagai praktik baru untuk mempromosikan prinsip “satu negara, dua sistem”.
Eva Charisa Hsu, Kepala Sekolah Fukien Secondary School Affiliated School di Hong Kong : Saya sangat gembira. Ini menunjukkan bahwa teknologi luar angkasa negara kita sudah cukup matang, dan sebagai warga China, kami sangat bangga dengan hal ini.
Tang Ping-Keung, Sekretaris Bidang Keamanan pemerintah SAR Hong Kong : Ini akan menjadi pameran yang sangat menginspirasi untuk menumbuhkan minat generasi muda Hong Kong terhadap ilmu pengetahuan. Pameran ini juga akan meningkatkan kesadaran jati diri mereka sebagai warga negara China.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Hong Kong, China. (XHTV)