BEIJING, Output batu bara mentah China mencatat laju pertumbuhan yang lebih cepat pada November, didorong oleh berbagai kebijakan untuk meningkatkan produksi dan memastikan pasokan, menurut Biro Statistik Nasional (NBS) pada Rabu (15/12).
Outputbatu bara mentah negara itu naik 4,6 persen secara tahunan (year on year/yoy) menjadi 370 juta ton bulan lalu, dan pertumbuhannya 0,6 poin persentase lebih tinggi dibandingkan pada Oktober, ungkap data NBS.
Outputpada November tersebut mewakili pertumbuhan 6,1 persen dari periode yang sama pada 2019, menurut NBS.
Pada November, China mengimpor 35,05 juta ton batu bara, naik 198,1 persen (yoy).
Pada periode Januari-November, China memproduksi 3,67 miliar ton batu bara mentah, naik 4,2 persen (yoy), atau naik 4,6 persen dari periode yang sama pada 2019.
Dalam 11 bulan terakhir, China mengimpor sekitar 290 juta ton batu bara, naik 10,6 persen (yoy). [Xinhua]