Seorang staf memeriksa paket di gudang milik sebuah perusahaan logistik di pelabuhan jalan raya Transfar Hangzhou di Hangzhou, Provinsi Zhejiang, China timur, pada 13 April 2022. (Xinhua/Jiang Han)
BEIJING, 14 Agustus (Xinhua) — Industri pos China melaporkan pertumbuhan pendapatan bisnis yang stabil dalam tujuh bulan pertama tahun ini, menurut data dari Biro Pos Negara.
Selama periode tersebut, pendapatan sektor pos mencapai 767,73 miliar yuan (1 yuan = Rp2.196), naik 7,4 persen secara tahunan (year on year/yoy).
Pada Juli saja, sektor ini meraup pendapatan bisnis 113,42 miliar yuan, menandai pertumbuhan sebesar 13,3 persen (yoy).
Perusahaan-perusahaan jasa pengiriman kilat China menangani 60,86 miliar paket dalam tujuh bulan pertama, melonjak 4,3 persen dari tahun sebelumnya. Pendapatan bisnis mereka mencapai 588,04 miliar yuan selama periode tersebut, naik 3,7 persen (yoy).
Industri jasa pengiriman kilat mempercepat ekspansinya pada Juli, dengan pendapatan bisnisnya meningkat 8,6 persen dari setahun lalu menjadi 89,82 miliar yuan. [Xinhua]