BEIJING – Bagian dari ekshibisi Pameran Perdagangan Jasa Internasional China (China International Fair for Trade in Services/CIFTIS) tahun ini akan digelar di Shougang Park, sebuah pabrik baja yang diubah menjadi kompleks budaya dan olahraga di Beijing barat.
Delapan ekshibisi tematik dan beberapa forum serta pertemuan CIFTIS akan diadakan untuk pertama kalinya di Shougang Park, ujar pihak penyelenggaranya pada Selasa (31/8).
Pernah menjadi jantung industri ibu kota China, Shougang kini menjadi rumah bagi Komite Penyelenggara Olimpiade Beijing 2022 dan beberapa venue pertandingan.
CIFTIS, platform utama untuk perdagangan jasa di China, akan berlangsung dari 2 hingga 7 September mendatang. Venue tradisional di China National Convention Center akan menjadi lokasi penyelenggaraan sebagian besar acara CIFTIS.
Menyoroti keterbukaan, kerja sama, dan pemulihan ekonomi global, CIFTIS 2021 akan fokus pada topik-topik terkini seperti ekonomi digital dan netralitas karbon.
Hingga Selasa, sekitar 138 organisasi luar negeri dan kedutaan asing di China telah menunjukkan minat mereka untuk menggelar ekshibisi atau pertemuan di CIFTIS. [Xinhua]]