IZU, Jepang – Pembalap sepeda Paige Greco dari Australia merebut medali emas perdana Paralimpiade Tokyo 2020 usai menjuarai balap sepeda trek nomor 3.000 meter pursuit perorangan kelas C1-3 putri pada Rabu (25/8).
Greco menempuh jarak 3.000 meter dalam 3 menit dan 50,815 detik pada babak final yang digelar di Izu Velodrome di Izu, Shizuoka, memperbarui rekor dunia kelas C3 sebelumnya, 3 menit dan 52,283 detik, yang dia ukir beberapa jam sebelumnya di babak kualifikasi. [Xinhua]
Paige Greco (tengah) dari Australia, Wang Xiaomei (kiri) dari China dan Denise Schindler dari Jerman berfoto saat upacara penyerahan medali setelah babak final balap sepeda trek nomor 3.000 meter pursuit perorangan kelas C-13 putri di Paralimpiade Tokyo 2020 di Izu, Jepang, pada 25 Agustus 2021. (Xinhua/Du Xiaoyi)
Paige Greco dari Australia bertanding dalam babak final balap sepeda trek nomor 3.000 meter pursuit perorangan kelas C-13 putri di Paralimpiade Tokyo 2020 di Izu, Jepang, pada 25 Agustus 2021. (Xinhua/Zhang Cheng)
Paige Greco dari Australia bertanding dalam babak final balap sepeda trek nomor 3.000 meter pursuit perorangan kelas C-13 putri di Paralimpiade Tokyo 2020 di Izu, Jepang, pada 25 Agustus 2021. (Xinhua/Zhang Cheng)
Paige Greco dari Australia melakukan selebrasi setelah babak final balap sepeda trek nomor 3.000 meter pursuit perorangan kelas C-13 putri di Paralimpiade Tokyo 2020 di Izu, Jepang, pada 25 Agustus 2021. (Xinhua/Zhang Cheng)
Paige Greco dari Australia berpose setelah babak final balap sepeda trek nomor 3.000 meter pursuit perorangan kelas C-13 putri di Paralimpiade Tokyo 2020 di Izu, Jepang, pada 25 Agustus 2021. (Xinhua/Zhang Cheng)
CHONGQING, 17 Maret (Xinhua) -- Dengan menggunakan sebuah konsol di Shanghai, seorang dokter bedah asal Prancis, Youness Ahallal, mengendalikan lengan-lengan...