JAKARTA, WB – Gelandang muda fenomenal Juventus, Paul Pogba mengaku bahagia atas kunjungan timnya (Juventus) ke Indonesia. Paul tidak menyangka kalau antusias dari para penggemar Juventus (Juventini) begitu besar dan sangat antusias menyambut kedatangan timnya dari pertama tiba dibandara sampai ditempat penginapan.
“Saya tidak menyangka para penggemar (Juventini) di Jakarta begitu banyak dan antusias. Saya sangat terkejut,” Ujar Pogba saat jumpa persnya di Hotel Fourseasson di bilangan Kuningan, Selasa (5/8/2014).
Pemain asal Prancis itu meyakini kalau para Juventini akan lebih banyak pastinya disaat pertandingan besok. Pasalnya saat menyambut kedatangan mereka saja di bandara, para Juventini terbilang banyak.
“Saya hanya ingin mengatakan terimakasih atas sambutan yang diberikan dan saya harap kalian akan menikmati pertandingannya besok,” tandas Pogba.
Pogba menjadi salah satu pemain dari 28 pemain Juventus yang didatangkan untuk bertanding melawan Indonesia Super Leage Star (ISL) besok di Gelora Bung Karno. []