LONDON, WB – Artis lokas Inggris, Amy Child, tengah digosipkan sedang dekat dengan mantan pemain Tottenham Hotspur, Adam Smith.
Seperti yang dilansir Daily Mail, Smith yang merupakan seorang pemain berposisi bek kanan yang kini berseragam AFC Bournemouth itu tertangkap kamera sedang berduaan dengan Amy di daerah Essex, London timur.
Hasil jepretan paparazi, wanita 24 tahun yang terkenal lewat serial televisi The Only Way Is Essex itu mengenakan gaun hitam serta high heels. Sedangkan Smith menggunakan kaus hitam, jaket kulit, dan celana abu-abu yang terlihat lebih santai.
Smith merupakan pemain sepakbola langganan timnas Inggris di level U-16 sampai U-21. Pemain 23 tahun itu pernah tampil untuk Wycombe Wanderers, Torquay United, MK Dons, Leeds United, Derby County dan Millwall.
Musim ini, penampilan Smith cukup baik dengan tampil dua kali. Bournemouth sendiri menduduki peringkat 10 klasemen sementara Championship Division.[]