WARTABUANA – Mantan kapten Barcelona, Andreas Iniesta, sangat bergairah ketika timnyaVissel Kobe, akan menghadapi bekas klubnya Barcelona dalam pertandingan persahabatan.
Barcelona sedang merestrukturisasi jadwal pra-musim mereka. Sponsor utama Barca, Rakuten, menyarankan agar klub berjulukan Azulgrana ini bermain di Jepang untuk melawan Vissel Kobe, yang dimiliki perusahaan tersebut.
“Ini merupakan kemungkinan yang menarik dan tentu saja akan fantastis,” ujar Iniesta dikutip Marca.
“Ini akan menjadi kesempatan yang belum pernah terjadi sebelumnya, tidak hanya bagi saya tetapi juga pendukung Jepang. Saya ingin menawarkan lebih banyak tim, saya sekarang beradaptasi dengan kehidupan di Jepang. Kobe kota yang indah, ” kata Iniesta.
Iniesta bergabung dengan Vissel Koba pada Juli 2018 setelah meninggalkan Barca, yang sudah dibela sejak 1996. Produk asli akademi Barca ini mengakhiri kebersamaan selama 22 tahun setelah memberikan kontribusi 57 gol, 140 assist dari 675 pertandingan resmi yang dilakoni klub tersebut.[]