WARTABUANA – Gelandang Manchester City, Fernandinho membantah dirinya bersitegang dengan kapten Vincent Kompany di babak pertama saat rehat babak pertama di Anfiled pada 1 Maret lalu.
Fernandinho mengaku saat itu dirinya hanya berbincang saja dengan Kompany. Dia terkejut dengan kabar yang berkembang di media.
“Orang mengarang cerita, meski sebenarnya tidak terjadi seperti itu. Tidak ada hal besar. Banyak orang disekitar anda saat itu dan saya harus meningkatkan suara saya saat itu. Tidak ada perkelahian, hanya berbincang biasa,” ujarnya kepada Manchester Evening News.
“Setiap orang di tim berbicara satu sama lain untuk mengembangkan permainnan, komunikasi itu penting. Anda harus berbicara dan itulah yang terjadi.”
Kedua pemain itu pun akhirnya tidak dimainkan pada laga 4 Maret lalu ketika menang menghadapi Leicester, Kompany harus duduk di bangku cadangan dan Fernandinho duduk di bangku penonton.
“Saya tidak mengatakan hal buruk kepada Vinny [Kompany]. Dia adalah pemain hebat, pemain tim yang hebat. Saya selalu menyukainya. Saya dan Vinny juga berbicara soal hari itu dan semua sudah selesai saat itu. Sangat aneh dengan cerita yang berkembang sekrang, ini hal kecil yang dibesar-besarkan,” tegasnya. []