WARTABUANA – Gelandang AC Milan, Suso mengaku tersanjung diminati Real Madrid. Tapi, dia merasa bahagia di Milan dan tak berniat pindah.
Suso sempat dilirik Madrid karena penampilan apiknya musim lalu bersama Milan. Pemain asal Spanyol itu memiliki klausul pelepasan 38 juta Euro yang hanya berlaku untuk klub asing.
Suso mengaku tersanjung diminati Madrid. Namun dia merasa bahagia di Milan karena memiliki hubungan baik dengan sang pelatih (Gennaro Gattuso).
“Saya merasa sebagai pemain penting di Milan. Saya bahagia dan saya punya hubungan baik dengan pelatih,” ujar Suso, dikutip dari Football Italia.
“Pelatih (Gattuso) sama seperti saat dia masih menjadi pemain. Dia tak kehilangan intensitas di lapangan. Setelah latihan, dia orang menyenangkan yang pernah saya kenal. Dia sosok tepat untuk Milan,” katanya.[]