MADRID, WB – Kehadiran James Rodriguez sebagai punggawa baru Real Madrid ternyata ditunggu-tunggu oleh fans klub asal ibu kota Spanyol tersebut.
Buktinya, satu jam setelah pemain Kolombia itu merapat ke Santiago Bernabeu, penjualan kostum Madrid bertuliskan nama James langsung laris manis diserbu para fans di toko merchandise Madrid.
Seperti dilansir Inside Spanish Football, Madrid membeli pemain berusia 22 tahun dari AS Monaco dengan mahar sebesar 80 juta pounds. Kehadirannya pun berimbas pada pemasukan uang dari penjualan kostum pencetak Topskor Piala Dunia 2014 kemarin yang terjual hingga 900 buah dalam sejam.
Kostum anyar Madrid dengan tulisan James dijual seharga 77 euro dan bila target itu tercapai, klub akan mendapat 385 ribu euro dalam tempo 24 jam. Sebuah keuntungan yang bisa membuktikan bahwa Los Blancos bukan hanya boros dalam belanja pemain, tapi juga mampu mendatangkan uang.[]