WARTABUANA – Di Bangladesh, budaya minuman panas identik dengan teh. Masyarakat di Bangladesh menikmati teh beberapa kali sepanjang hari.
Selain teh susu klasik, ada pula teh hijau, teh tujuh warna, dan teh berempah yang merupakan teh favorit bagi sebagian besar masyarakat di negara Asia Selatan itu.
Varian terbarunya adalah teh Tandoori, yang mendapatkan popularitas tinggi di kalangan penikmat teh baru-baru ini.
Teh Tandoori dianggap unik karena menawarkan variasi rasa dan sensasi minum dari cangkir tanah liat. Di ibu kota Bangladesh, Dhaka, teh tersebut sedang sangat digandrungi.
Di sebuah pasar di Savar yang terletak di pinggiran Dhaka, banyak orang datang saat malam hari ke warung teh Tandoori, yang menghadirkan rasa nikmat dan menyenangkan dari jenis minuman aromatik pada umumnya.
Teh istimewa ini dibuat dengan bahan tambahan yang biasanya diasapi dalam cangkir tanah liat dan dipanggang dengan suhu tinggi. [Xinhua]