TURIN, WB – Striker PSG, Edinson Cavani berkali-kali diisukan akan hengkang dari klubnya. Isu itupun langsung direspon oleh duo Inggris, Manchester United dan Arsenal.
Namun sepertinya,dua klub Liga Primer tersebut akan menghadapi tantangan dari Juventus menyusul kabar pengajuan tawaran oleh sang pemuncak Serie A.
Juventus dikabarkan telah menjadikan Edinson Cavani sebagai target utama transfer mereka di musim panas nanti.
Penyerang Uruguay tersebut berkali-kali dimainkan melebar karena kalah saing dengan Zlatan Ibrahimovic. Kontrak Cavani sendiri baru berakhir pada 2018. []