WARTABUANA – Buat Anda penggila foto selfie, tentu berbagai hasil jepretan foto akan menjadi moment tersendiri. Karena foto tanpa disadari mampu memberikan cerita dan kenangan tersendiri. Nah agar semua moment Anda itu lebih mudah dipandang setiap hari, tanpa khawatir file dismartphone Anda hilang, SnapJet akan mewujudkannya.
Perangkat ini adalah SnapJet, sebuah printer mungil yang dirancang untuk mencetak foto. SnapJet adalah printer mobile yang dirancang untuk mencetak foto, dan kualitas foto yang dicetak tidak bisa diremehkan karena sanggup menghasilkan kerapatan pixel sampai 2.100 dpi.
Untuk mengoperasikannya terbilang mudah. Pengguna hanya perlu menempelkan smartphone di atas SnapJet, dan foto akan tercetak otomatis tanpa harus ditambah aplikasi apapun.
SnapJet menggunakan tinta printer konvensional yang bisa didapatkan di mana saja. Sayangnya untuk memiliki produk keren ini Anda harus sedikit bersabar, pasalnya SnapJet mukai rilis medio November 2015. []