JAKARTA, WB – Teka-teki siapa yang akan terpilih menjadi pendmaping capres PDIP, Joko Widodo (Jokowi) di bursa Pemilihan Umum Presiden 2014, akan segera terjawab.
Politikus PDIP yang juga jubir, Eva Sundari memastikan, partai berlambang kepala banteng itu akan mengumumkan calon wakil presidennya (cawapres) pada hari Senin pekan depan.
“Senin (19 Mei 2014) kayaknya,” kata Eva.
Namun, mantan anggota komisi III DPR RI itu mengaku belum mendapatkan informasi tempat dan waktu berlangsungnya deklarasi calon wakil presiden dari mantan Wali Kota Solo itu. “Belum tahu (jam berapa dan dimana deklarasi cawapres),” tukasnya.
Seperti diketahui, terhitung 18 Mei 2014, Jokowi sudah non aktif dari tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta lantaran cuti mengikuti Pemilihan Umum Presiden 2014. Namun hingga saat ini publik masih dibuat penasaran mengenai siapakah yang akan menjadi pendamping mantan Walikota Solo itu.
Beberapa nama pun muncul seperti Jusuf Kala, Mahfud MD, Ryamizard Riacudu, Puan Maharani, Aburizal Bakrie dan Abraham Samad.[]