WB – Masih ingatkan anda dengan scene dalam film Pretty Woman di mana Julia Roberts `dihina` oleh staf toko ketika masuk ke sebuah fashion store kelas atas?
Harus diakui perilaku tidak sopan ini memang banyak terjadi ketika orang yang terlihat `kurang mampu` masuk ke sebuah toko kelas atas yang hanya menjual barang-barang super mahal.
Walaupun anda pasti berpikir staf-staf tersebut memang tidak sopan atau tidak ditatar dengan baik, ternyata ada teori dimana merekrut staf menyebalkan justru berpotensi meningkatkan penjualan.
Menurut ilmuwan University of British Columbia, perilaku `menghina` dari staf kepada pelanggan justru akan membuat orang lain ingin mengeluarkan uang banyak untuk membeli barang termahal.
Alasannya, banyak orang yang kemudian ingin membuktikan diri dan kemampuan finansial mereka sehingga hanya `berani` memasuki toko tersebut jika memang ingin membeli barang termahal.
Selain itu, muncul hipotesis yang menyatakan bahwa brand kenamaan seperti Louis Vuitton dan Gucci memang sengaja merekrut staf sombong untuk menekankan bahwa produk mereka hanya diperuntukkan untuk elit sosial.
Penelitian ini juga menyatakan bahwa orang yang `direndahkan` oleh staf sombong justru semakin ingin menunjukkan kemampuan finansialnya dan membeli barang mahal.
Namun jika anda bukan tipe orang yang ingin mengalami pengalaman menyebalkan seperti Julia Roberts dalam film Pretty Woman, anda hanya perlu shopping secara online dan lebih bebas dalam menentukan pilihan.[]