BOSTON, WB – Studio film raksasa Fox dikabarkan tengah dalam pengembangan film seri terbaru berdasarkan pengeboman Boston Marathon.
Bom Boston Marathon yang terjadi pada 15 April 2013 lalu memakan korban tewas 3 orang, salah satunya anak laki-laki berusia 8 tahun.
Dikabarkan film seri ini akan ditulis dan disutradarai oleh mantan jurnalis Rod Lurie.
Film ini sendiri diangkat dari buku investigasi Boston Marathon, `Long Mile Home` yang menulis detail pengejaran pelaku bom – Tamerlan dan Dzhokhar Tsarnaev – selama empat hari. Buku investigasi ini ditulis oleh reporter Boston Globe, Scott Helmen dan Jenna Russell.
Belum diketahui dengan pasti kapan film ini akan memasuki proses syuting. Yang jelas pihak studio berharap masyarakat dapat mengetahui kasus pengejaran ini seakurat mungkin.[]