JUDUL: Pakar serukan peningkatan kesadaran publik untuk atasi perubahan iklim di Eropa
SHOOTING TIME: 3 Oktober 2024
DATELINE: 5 Oktober 2024
DURASI: 00:02:04
LOKASI: London
KATEGORI: LINGKUNGAN
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan pemandangan di Eropa
2. SOUNDBITE (Bahasa Inggris): MANOJ JOSHI, Profesor Dinamika Iklim, University of East Anglia
STORYLINE:
Banjir yang dipicu oleh badai melanda Bosnia dan Herzegovina bagian tengah pada Jumat (4/10) lalu, mengakibatkan 19 orang tewas dan banyak orang hilang..
Dalam beberapa bulan terakhir, sejumlah negara, seperti Polandia, Austria, Republik Ceko, dan Rumania, juga mengalami bencana banjir dahsyat, yang mengakibatkan sedikitnya 26 orang tewas, kerusakan ekonomi, dan gangguan yang meluas.
Seorang pakar mengatakan bahwa meningkatnya cuaca ekstrem di Eropa, mulai dari badai dan hujan es hingga banjir dan gelombang panas, merupakan tanda peringatan dampak perubahan iklim yang makin meningkat.
SOUNDBITE (Bahasa Inggris): MANOJ JOSHI, Profesor Dinamika Iklim, University of East Anglia
“Pada dasarnya, badai besar telah mengepung Eropa Tengah, hujan dalam curah hujan tinggi mengguyur, serta salju di beberapa tempat telah meluruh turun, dan tentu saja, hal itu menyebabkan banjir. Peristiwa seperti ini sangat jarang terjadi. Ini adalah peristiwa abnormal. Namun, jumlah hujan yang turun konsisten dengan efek perubahan iklim. Jadi, ini adalah peristiwa yang kekuatannya sangat mungkin diperparah oleh efek perubahan iklim.
Ada bukti bahwa tingkat keparahannya meningkat.
Melihat kondisi emisi kita saat ini, sepertinya suhu akan terus meningkat hingga 2050. Apa yang terjadi saat ini sebenarnya akan lebih memengaruhi iklim pada 2050-an, 2060-an, dan 2070-an. Terkait bagian krusial dari perubahan iklim, mengurangi emisi saat ini akan memengaruhi suhu yang Anda capai beberapa dekade ke depan. Ini hal yang sangat penting untuk dipahami.
Banyak negara memiliki lintasan net zero (net-zero trajectory).
Mencapai target net zeroakan menjaga perubahan suhu global seminimal mungkin. Hal ini tentu saja perlu kita lakukan karena makin tinggi suhu, makin besar kemungkinan terjadinya peristiwa-peristiwa seperti yang terjadi saat ini.
Perubahan iklim merupakan salah satu dari sejumlah masalah lingkungan yang kita hadapi. Jadi, jika kita memikirkan perubahan iklim pada tingkat yang lebih besar berarti juga memikirkan keberlanjutan peradaban kita.”
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari London.
(XHTV)