ISLAMABAD – Seorang akademisi Pakistan memuji upaya China dalam mendorong pembangunan bersama, dengan mengatakan bahwa China mengambil tindakan nyata dalam bentuk memberikan bantuan pangan, energi, dan teknologi kepada negara-negara berkembang lainnya.
SHAISTA TABASSUM, Profesor sekaligus Kepala Departemen Hubungan Internasional di Universitas Karachi:
Pangan dan energi merupakan tantangan utama dunia saat ini. Faktanya, China membantu Pakistan dalam konteks ini, tidak hanya bantuan pangan tetapi juga menyediakan sumber energi alternatif.
Apa yang ingin diwujudkan oleh China dan di tingkat dunia, adalah kebijakan untuk hubungan dan pembangunan yang damai. China tidak hanya mendukung pembangunan negara ini. China juga mentransfer teknologi. Dan faktanya, mentransfer pelatihan teknologi, demi mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan baru adalah salah satu dukungan dasar yang telah diberikan China, tidak hanya untuk Pakistan, tetapi menurut saya, juga untuk negara-negara Afrika, untuk negara-negara Asia Selatan. Jadi, ini perlu diapresiasi bagaimana China menjalankan kebijakan pembangunannya.”
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Islamabad. (XHTV)