GUANGZHOU – Sebuah pameran internasional untuk elektronik dan peralatan listrik pada Sabtu (4/9) dibuka di Guangzhou, ibu kota Provinsi Guangdong, China selatan.
Mengusung tema “Merangkul Permintaan Domestik dan Menjelajahi Pasar Global”, Guangzhou International Electronics & Smart Appliances Expo menarik lebih dari 1.000 peserta pameran dengan 60.000 lebih produk.
Pameran tersebut mencakup area seluas lebih dari 40.000 meter persegi dan terdiri dari enam bagian, yakni elektronik konsumen, komponen elektronik dan suku cadang seluler, produk cerdas yang dapat dikenakan (wearable), serta peralatan rumah tangga.
Belasan acara, termasuk forum dan festival belanja daring, juga akan digelar. Lebih dari 60.000 pengunjung diperkirakan akan menjelajahi pameran tersebut, yang akan berlangsung hingga 6 September.
Pameran sejenis ini menunjukkan keunggulan Kawasan Teluk Besar Guangdong-Hong Kong-Makau dalam pengembangan industri dan kapasitas konsumsi. Pameran-pameran itu juga mempromosikan transformasi dan peningkatan perusahaan perdagangan asing serta mendukung “sirkulasi ganda,” kata Wu Zhengping, Direktur Biro Pengembangan Perdagangan di Kementerian Perdagangan China.
“Sirkulasi ganda” mengacu pada paradigma pengembangan baru China, di mana pasar domestik dan luar negeri saling memperkuat, dengan pasar domestik sebagai andalan. [Xinhua]