LHASA – China pada Kamis (19/8) menggelar acara akbar untuk merayakan peringatan 70 tahun pembebasan damai Tibet.
Acara ini berlangsung di Lhasa, ibu kota Daerah Otonom Tibet. Pada awal perayaan, bendera nasional Republik Rakyat China dikibarkan dan orang-orang yang hadir menyanyikan lagu nasional.
Ucapan selamat dari Komite Sentral Partai Komunis China (Communist Party of China/CPC), Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional (National People’s Congress/NPC), Dewan Negara, Komite Nasional Majelis Permusyawaratan Politik Rakyat China (Chinese People’s Political Consultative Conference/CPPCC) dan Komisi Militer Sentral turut dibacakan.
Wang Yang, anggota Komite Tetap Biro Politik Komite Sentral CPC sekaligus Ketua Komite Nasional CPPCC, turut menghadiri pertemuan tersebut dan menyerahkan plakat serta spanduk ucapan selamat. Wang juga menyampaikan pidato dalam acara tersebut. [Xinhua]