GAZA – Bentrokan terjadi di perbatasan Gaza-Israel antara demonstran Palestina dan pasukan Israel menyusul kekerasan di kompleks Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur yang melukai ratusan warga menjelang berakhirnya bulan suci Ramadan.
Presiden Palestina Mahmoud Abbas meminta pertanggungjawaban pemerintah Israel atas meningkatnya kekerasan di Yerusalem Timur. [Xinhua]
Para demonstran Palestina bentrok dengan pasukan Israel dalam aksi protes atas kekerasan di Kota Tua Yerusalem di perbatasan Gaza-Israel pada 8 Mei 2021. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Para demonstran Palestina yang mengenakan penutup wajah menyiapkan balon pembakar sebelum menerbangkannya ke wilayah selatan Israel, sebagai protes atas kekerasan di Kota Tua Yerusalem, pada 8 Mei 2021. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Seorang demonstran Palestina menggunakan katapel untuk melemparkan kembali tabung gas air mata yang ditembakkan oleh pasukan Israel dalam aksi protes atas kekerasan di Kota Tua Yerusalem di perbatasan Gaza-Israel pada 8 Mei 2021. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Aparat kepolisian Israel terlihat dalam bentrokan di kompleks Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur pada 7 Mei 2021. (Xinhua/Muammar Awad)
CHONGQING, 17 Maret (Xinhua) -- Dengan menggunakan sebuah konsol di Shanghai, seorang dokter bedah asal Prancis, Youness Ahallal, mengendalikan lengan-lengan...