BEIJING – China berkomitmen untuk memastikan pengembangan berkualitas tinggi di berbagai tahap dan seluruh proses pendidikan selama periode Rencana Lima Tahun ke-14 (2021-2025), kata seorang pejabat senior pada Rabu (31/3).
Upaya maksimal akan dilakukan untuk memastikan kesetaraan akses terhadap pendidikan umum dasar, kata Wakil Menteri Pendidikan China Song Demin, menyebut bahwa hak atas pendidikan bagi mereka yang hidup dalam kesulitan akan dilindungi.
Hal lain dalam agenda tersebut termasuk memajukan integrasi industri-pendidikan dalam pendidikan kejuruan, menjadikan pendidikan tinggi dapat diakses oleh lebih banyak orang dan menyediakan lebih banyak sumber daya untuk pembelajaran seumur hidup, tutur Song dalam konferensi pers.
Wakil menteri itu juga berjanji mempersempit kesenjangan perkotaan-pedesaan dan regional dalam hal pendidikan seiring upaya China mendorong vitalisasi pedesaan dan pembangunan regional yang terintegrasi. [Xinhua]