JAKARTA, WB- Sejak Agsutus lalu, kabar iPad 10,5 inci dibenarkan oleh pemasokan asal
Taiwan, dilansir dari laman GSM Arena.
Menurut sumber rantai pasokan di Taiwan, Digitimes mengabarkan bahwa Apple bakal mulai memproduksi iPad Pro 10.5 inci pada bulan Desember.
Tidak menutup kemungkinan, semua model iPad generasi baru termasuk iPad Pro 10,5 inci bakal memulai debutnya pada bulan Januari meskipun beredar kabar Apple bakal mengumumkannya dalam event di bulan Maret menurut kebiasaannya.
Dilansir dari Antara, Jumat (25/11/16) iPad 10,5 inci dan iPad Pro 12,9 inci akan memakai chipset terbaru Apple A10X dan keluar secara resmi dalam waktu yang bersamaan.
Model 10,5 inci ditargetkan terjual sebanyak 2 juta unit di kuartal pertama 2017 dan 5-6 juta unit di sepanjang tahun itu.
Tablet ukuran tersebut dikembangkan karena terbukti populer di dunia bisnis da pendidikan Amerika Serikat.
Tablet yang kini beredar berukuran 9,7 inci dirasa terlalu kecil sedangkan iPad Pro 12,9 terlalu mahal untuk dijual besar-besaran di bidang tersebut.
Apple juga akan memperkenalkan iPad 9,7 inci terbaru pada 2017, berada di kelas bawah ukuran 10,5 dan 12,9 inci dan juga lebih murah agar dapat bersaing dengan tablet Android.
Tablet itu akan ditenagai chipset A9X, yang digunakan untuk iPad Pro 9,7 inci.[]